Resume : pada tulisan ini, Anda akan membaca mengenai Resep Puding Telor Ceplok Instant yang enak, lezat dan menyehatkan, resep ini adalah hasil karya Chef Julie Kustianingsih.
Persiapan
Beberapa Menit
Waktu Memasak
Beberapa Menit
Penyajian
Beberapa Porsi
Dikirim oleh: Julie Kustianingsih
pada : 15 Juni 2022
Cara Memasak Puding Telor Ceplok Instant:
Siapkan bahan2 terlebih dahulu.
Campur Satu Bungkus Puding Instant Nutrijell rasa mangga, dengan 400ml air dan 1 sachet pop ice mangga. Aduk hingga tercampur rata, masak hingga mendidih
Setelah mendidih, tuang dalam cetakan es batu berbentuk telor puyuh
Tutup atasnya, hingga berbentuk bulat. Jika sudah hilang uap panasnya simpan dalam kulkas.
Sambil menunggu kuning telornya set, buat puding putih telornya. Campur 1 bungkus Nutrijell instant rasa susu dengan 1sachet skm dan 450ml air. Aduk hingga rata dan mendidih
Sambil menunggu uap panasnya menghilang. Keluarkan kuning telornya dari cetakan, letakkan dalam cetakan/mika satu persatu.
Kemudian tuang perlahan putih telornya, sambil betulkan letak kuning telornya supaya berada di tengah.
Masukkan dalam lemari pendingin, bila suka tambahkan Vla sebagai pelengkap. Selamat mencoba