Resume : pada tulisan ini, Anda akan membaca mengenai Resep Pastel Tutup Toping Keju yang enak, lezat dan menyehatkan, resep ini adalah hasil karya Chef KreasiVinagoest.
Persiapan
Beberapa Menit
Waktu Memasak
Beberapa Menit
Penyajian
Beberapa Porsi
Dikirim oleh: KreasiVinagoest
pada : 5 Februari 2022
Cara Memasak Pastel Tutup Toping Keju:
Siapkan semua bahan
Haluskan kentang yang sudah direbus atau kukus sebelumnya dengan bahan lainnya. Aduk sampai merata. Koreksi rasa.
Tumis bawang putih dan bombay sampai harum. Masukkan sosis, wortel dan jagung. Aduk rata.
Masukkan sekitar 1/2 cup susu cair. Lada, gula, garam. Koreksi rasa. Masukkan bihun. Aduk rata. Masak sampai matang. Jangan lupa koreksi rasa. Lalu masukkan daun bawang.aduk dan matikan api.
Susun dalam cup kecil. Kentang, isian lalu tutup lagi dengan kentang. Lalu oles dengan kuning telur.
Beri keju quickmelt dan keju parut diatasnya (saya tambahkan lagi oregano). Lalu oven sekitar 30 menit suhu 180. Saya 20 menit api bawah dan 10 menit api atas. Tergantung oven masing-masing ya. Matang. Keluarkan dari oven. Nikmati selagi hangat dengan saus sambal.